Blogging adalah aktivitas menulis dan mengelola blog dengan memanfaatkan tool digital yang ada di internet agar sang blogger bisa menulis, membagikan, serta menautkan konten dengan mudah
dan ini sangat bagus untuk guru guru, aplagi sat situasi kemerdekaaan ini bapak ibu guru Merdeka untuk menulis menuangkan Ide, ide dan Kreatifitasnya
Banyak blogger , blogger pendidikan terkenal dinasional salah satunya Bapak Wijaya kusuma, Ono purba, dan saya sendiri karena aktif menulis sering dipanggil untuk mengisi blogger dan kegiatan MGMP di Kepri
bahkan bebera tahun yang lalu dipanggil dikementrian Pemberdayaan Perempuan karena aktif menulis juga , waktu itu , kementrian pemberdayaan perempuan berkerja sama dengan Aptikom mengadakan pelatihan ICT
Jadi bagaimana cara membuat Blog disini kami lampirkan tutorialnya
Setelah blog selesai dibuat bapak ibu bisa memposting materi baik itu power point maupun pdf
juga tulisan tulisan
contoh mhttps://sway.office.com/7ad9Bfsai3eBRkZU?ref=Linkateri
Atu bapak ibu guru juga bisa menampilkan kuis google form
sementara untuk membuat jaringan daring yang menyenangkan blog bapak ibu bisa di kelola oleh nayak user guru atau menjadikan siswa sebagai penulis, maka ketika bapak ibu guru membuat diskusi di blog siswa bisa memberikan ulasan atau tanggapan baik lewat forum maupun tulisan
sementara untuk joint link dengan blogger diseluruh indonesia bapak ibu bisa tukeran link
Banyak sekali Aplikasi yang bisa dipakai untuk media pembelajaran Daring yang Efektif dan menyenangkan antara lain
1. Google Classrom
Google Clasroom
Google bekerja sama dengan para pengajar di seluruh negeri untuk menciptakan Classroom: sebuah fitur yang efisien, mudah digunakan, dan membantu pengajar dalam mengelola tugas. Dengan Classroom, pengajar dapat membuat kelas, mendistribusikan tugas, memberi nilai, mengirim masukan, dan melihat semuanya di satu tempat
Classroom gratis untuk sekolah dan disertakan dalam pendaftaran ke G Suite untuk Pendidikan. Seperti semua fitur Google for Education, Classroom telah memenuhi standar keamanan yang tinggi.
Dengan Classroom, pengajar dan siswa dapat login dari komputer atau perangkat seluler apa pun untuk mengakses tugas kelas, materi pelajaran, dan masukan.
2. MSO 365
Siswa dan pendidik di institusi yang memenuhi syarat bisa mendaftar untuk mendapatkan Office 365 Education gratis, yang mencakup Word, Excel, PowerPoint, OneNote, dan kini Microsoft Teams, plus alat ruang kelas tambahan
kita bisa memngunakan form 365 untuk membuat kuis dan pendaftaran, Serta untu diskusi mengunakan google Team yang tidak terbatas waktu pemakaiannya
3. Kahoot
Kahoot! adalah platform pembelajaran berbasis game. Dalam aplikasi ini pengguna bisa membuat dan menjawab berbagai kuis pilihan ganda, bahkan tidak hanya melalui aplikasi pemain bisa memainkannya melalui browser dengan memasukan pin dari sang pembuat kuis trivia tersebut.
dan masih banyak lagi, Tetapi yang ingin kita tekankan kepada pemerintah sebagus apapun aplikasi dan software pembelajaran daring tetapi masih banyak diantara anak anak didik kita terutama di pulau pulau seperti saya tinggal masih terkendala oleh wifi dan banyak anak yang tidak mempunyai intenet
untuk kesekolah saja mereka masih liku liku jalannya, bagaimana menikmati sarana dan pembelajaran yang efektif dan menyenangkan
Semoga kedepan pemerintah lewat blogger nasional ini bisa mengusulkan kepada pemerintah untuk memberikan pelayanan wifi gratis untuk pendidikan paket paket provider yang murah, dan bisa mengunakan dana bos untuk membeli alat alat destop atau Tab di pinjamkan kepada murid murid yang membutuhkan , jika semua sudah dilakukan , wifi , paket gratis atau ada uang untuk beli paket , kebutuhan tab / hp siswa ada maka pelajaran menyenangkan dan efisien akan tercapai ,
Semoga harapannya terkabul ya, Pak. Sekolah kami juga tuna sinyal dan sedang berharap segera dilalui jalur telkom agar guru lebih semangat belajar dan membuat bahan ajar
BalasHapusmakasih pak sukses selalu pak
BalasHapus